Palangka Raya, 10/4/19 (Dayak News). Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) Sulistra Ivo Sugianto Sabran resmikan kebun percontohan milik PKK, Rabu (10/4/19).
Usai peresmian dilanjutkan secara bersama para peserta rapat konsultasi tim penggerak PKK se-Kalteng melakukan penanaman pohon. Lokasi kebun percontohan itu berada di Jalan Temamggung Tilung Palangka Raya, tepatnya di halaman Betang anjungan Kabupaten Kotawaringin Timur.
Ibu Yulistra Ivo Sugianto Sabran selaku Ketua TP-PKK Prov. Kalteng dalam peresmian itu membuka secara resmi demonstrasion plot kebun PKK dengan melakukan pemotongan pita dan membuka tirai plang nama.
Pada kesempatan ini, Yulistra Ivo Sugianto Sabran didampingi ketua TP-PKK tingkat Kab/Kota menanam tanaman lokal khas masing-masing daerah khususnya tanaman Kalimantan Tengah.
Usai penanaman berbagai jenis pohon langka, istri orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila mengatakan, ke depannya, kebun PKK ini dapat menjadi media bercocok tanam dan melestarikan tanaman-tanaman khas Kalimantan dan menjadi tempat pembelajaran dan sumber pengetahuan bagi anak-anak pelajar.(Dayak News/PR/BBU).
Ibu Yulistra Ivo Sugianto Sabran selaku Ketua TP-PKK Prov. Kalteng dalam peresmian itu membuka secara resmi demonstrasion plot kebun PKK dengan melakukan pemotongan pita dan membuka tirai plang nama.
Pada kesempatan ini, Yulistra Ivo Sugianto Sabran didampingi ketua TP-PKK tingkat Kab/Kota menanam tanaman lokal khas masing-masing daerah khususnya tanaman Kalimantan Tengah.
Usai penanaman berbagai jenis pohon langka, istri orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila mengatakan, ke depannya, kebun PKK ini dapat menjadi media bercocok tanam dan melestarikan tanaman-tanaman khas Kalimantan dan menjadi tempat pembelajaran dan sumber pengetahuan bagi anak-anak pelajar.(Dayak News/PR/BBU).