SEBATANG KARA, NENEK 78 TAHUN DITEMUKAN MENINGGAL DIDALAM WARUNGNYA

oleh -
oleh
SEBATANG KARA, NENEK 78 TAHUN DITEMUKAN MENINGGAL DIDALAM WARUNGNYA 1
jasad nenek langsung dievakuasi ke Ruang Kamboja RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya menggunakan Unit Emergency Car milik Emergency Response Palangka Raya.

Palangka Raya (Dayak News) – Warga Jalan Tjilik Riwut Kilometer 17 kelurahan Marang kecamatan Bukit Batu geger setelah mengetahui Nenek Hartini (78) yang kesehariannya berjualan sembako dan minuman dingin tewas didalam warung yang ditempatinya, Selasa (04/05) Malam.

Informasi yang dihimpun Dayak News Online di Lokasi kejadian menyebutkan penemuan jasad nenek yang sudah lama hidup sebatang kara setelah anak dan suaminya meninggal dunia ini setelah tetangga sekitar warung merasa curiga korban satu hari ini tidak keluar dari warung yang dihuninya.

“Tadi yang saya dengar dan tau informasinya warga sekitar sini bingung mbah gak ada keluar seharian, biasanya warungnya terbuka aja,” ungkap Ahmadi warga yang berada disekitar lokasi.

SEBATANG KARA, NENEK 78 TAHUN DITEMUKAN MENINGGAL DIDALAM WARUNGNYA 2

Sementara itu, Kapolsek Bukit Batu Ipda Dedi Satriya yang ditemui awak media dilokasi kejadian membenarkan telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia seorang wanita paruh baya didalam warung yang dihuninya.

“Dari olah TKP sementara tidak ada Tanda-tanda tindak pidana, semuanya masih ada,” Ungkap Dedi.

Dilanjutkan Dedi, untuk sementara diduga korban meninggal dunia karena adanya sakit yang diderita dan untuk memastikan penyebab pasti kematian korban, jasad korban langsung dievakuasi ke Ruang Kamboja RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya menggunakan Unit Emergency Car milik Emergency Response Palangka Raya. (AJn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.