Antisipasi Aksi Radikalisme dan Terorisme Di Wilayah Kecamatan Jelai Dan Kapal XVIII-1009 Lakukan Imbauan

oleh -
Antisipasi Aksi Radikalisme dan Terorisme Di Wilayah Kecamatan Jelai Dan Kapal XVIII-1009 Lakukan Imbauan 1

Jelai – Markas Unit (Marnit) Patroli Daerah Aliran Sungai (DAS) Jelai Direktorat Polairud Polda Kalteng sampaikan imbauan pencegahan radikalisme berkembang di Pesisir Pantai Jelai, selasa (12/10/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Komandan Kapal XVIII-1009 Bripka Subriano meminta masyarakat agar tetap waspada dengan aksi radikalisme dan terorisme.

Direktur Polairud Polda Kalteng Kombes Pol Pitoyo Agung Yuwono, S.IK. M.Hum Melalui Bripka Subriano selaku Komandan Kapal XVII-1009 Jelai menyampaikan seluruh masyarakat Jelai tidak boleh lengah dan selalu waspada terkait kemungkinan adanya aksi radikalisme yang tidak menutup kemungkinan ada di pesisir pantai Jelai ini.

“Masyarakat diharapkan jangan terjebak pada isu yang mematik sikap intoleransi, karena sikap intoleransi ini adalah awal munculnya radikalisme. Biasanya sikap intoleransi ini akan diarahkan pada sikap anti pemerintah,” imbau Subri.

Dengan ada nya imbauan ini masyarakat agar selalu berhati-hati dan selalu waspada akan adanya aksi-aksi terorisme, tambah Subri.(mku)

BACA JUGA :  POLSEK JAYA KARYA PATROLI DI PASAR GUNA MENCEGAH AKSI PREMANISME

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.