Polsek Parenggean Kawal Vaksin Astrazaneca Di Puskesmas Parenggean I

oleh -
Polsek Parenggean Kawal Vaksin Astrazaneca Di Puskesmas Parenggean I 1

Kotim (26/11/2021) – Polsek Parenggean jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan vaksinasi rutin di Puskesmas Pareggean I, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi yang dilakukan pemerintah, persone Polsek Parenggean memberikan dukungan pengamanan agar kegiatan vaksinasi dapat berjalan dengan lancar, salah satunya adalah melakukan pengawasan dan ketertiban antrian agar tidak terjadi kerumunan dilokasi vaksinasi.

Secara humanis, Polisi yang berseragam lengkap ikut terlibat langsung untuk melihat para warga yang sedang antri untuk disuntik vaksin.

Sesekali, mereka juga mengimbau kepada peserta vaksin agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 selama rangkaian vaksinasi ini berlangsung di puskesmas Parenggean I.

Kapolres AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Parenggean AKP Supriyono, S.H. “Syukur Alhamdulillah, kami dari Polsek Parenggean merasa bersyukur atas antusiasme masyarakat untuk mendukung program vaksinasi pemerintah,” ungkapnya. (Spy-Prgn.)

BACA JUGA :  Sosialisasi Terhadap Bahaya Serangan Buaya kepada anak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.