Polresta Palangka Raya – Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus berupaya menyampaikan imbauan protokol kesehatan (prokes) serta keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Satbinmas Polresta Palangka Raya saat menyambangi objek wisata Kum-Kum pada kawasan Kelurahan Pahandut Seberang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Sabtu (26/3/2022) siang.
Di tempat tersebut, KBO Satbinmas, Ipda Narmanto dan personelnya pun mengawali imbauan dengan menyampaikan pesan prokes menggunakan publik address dan pengeras suara kepada para pengunjung yang berada di sana.
“Selalu ingatkan untuk menggunakan masker dan menjaga jarak fisik, demi mencegah resiko terjadinya penularan Virus Corona yang masih melanda hingga saat ini, selain itu juga hindari kerumunan serta membatasi mobilitas,” imbau Narmanto.
Selain mengingatkan protokol kesehatan, ia bersama rekannya juga menyampaikan pesan kamtibmas untuk menjaga keselamatan diri, terutama bagi yang membawa anak-anak, serta selalu waspada akan tindak kriminal yang dapat terjadi kapan dan di mana saja.
“Jangan lengah saat membawa anak berkunjung ke objek-objek wisata, guna mengantisipasi hal-hal yang membahayakan keselamatannya, apabila terjadi sesuatu segera laporkan kepada petugas keamanan atau pelayanan kepolisian terdekat,” tuturnya. (pm)