Cek Pos Penyekatan dan Vaksinasi Covid-19, Ini yang Disampaikan Wakapolres Kapuas

oleh -
Cek Pos Penyekatan dan Vaksinasi Covid-19, Ini yang Disampaikan Wakapolres Kapuas 1

Polres Kapuas – Wakapolres Kapuas Kompol I Kadek Dwi Yoga Sidhimantra W., S.H., S.I.K. melakukan pengecekan pos penyekatan di jembatan timbang Jalan Lintas Kalimantan Desa Anjir Serapat Kec. Kapuas Timur Kab. Kapuas, Kalteng, Kamis (10/3/2022).

Pengecekan pos penyekatan dan Vaksinasi Covid-19 bagi pengendara yang memasuki wilayah Kab.Kapuas tersebut dengan didampingi oleh Kasatbinmas Polres Kapuas AKP Jimin dan Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno, S.H.,M.M.

Dalam kesempatan tersebut, Wakapolres Kapuas memberikan masker kepada pengendara yang tidak menggunakan masker seraya memberikan imbauan agar disipilin dalam menerapkan protokol kesehatan dan rutin melaksanakan vaksinasi Covid-19 sesuai tanggal yang telah ditentukan.

“Bagi yang memiliki riwayat penyakit tertentu akan melewati bagian skrinning dulu dan dari hasil skrinning dokter akan menyampaikan apakah yang bersangkutan boleh diberikan vaksin atau tidak,” jelas Wakapolres Kompol Kadek.

Menurut Kadek, dalam kunjungannya selain mengecek langsung pelaksanaan penertiban terhadap pengendara yang melintas memasuki wilayah hukum Kalteng juga untuk memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

“Kepada semua petugas jaga dan medis harus tetap semangat, semoga tugas mulia ini menjadi berkah dan dipermudah Tuhan Yang Maha Esa,” ujarnya. (ver)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.