1.500 ORANG PERSONIL POLDA KALTENG SIAP AMANKAN TAHAPAN PEMILU TAHUN 2024 MENDATANG

oleh -
oleh
1.500 ORANG PERSONIL POLDA KALTENG SIAP AMANKAN TAHAPAN PEMILU TAHUN 2024 MENDATANG 1
Kabid Humas, Kombes Pol Erlan Munaji.

Palangka Raya (Dayak News) – Jelang pelaksanaan tahapan pemilihan umum tahun 2024 mendatang, berbagai upaya telah dipersiapkan oleh Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah.

Kapolda Kalteng, Irjen Pol Nanang Avianto, melalui Kabid Humas, Kombes Pol Erlan Munaji mengatakan, berbagai upaya tersebut dipersiapkan untuk mengantisipasi adanya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat selama Tahapan pemilu berlangsung seperti unjuk rasa massa pendukung dan lainnya.

“Insya Allah 1.500 orang personel kami siapkan untuk mengamankan jalannya Pemilu 2024 mendatang di seluruh wilayah Kalteng,” katanya kepada Awak Media, Selasa (18/07/2023) Pagi.

Namun, jika dalam pelaksanaannya kedepan diperlukan adanya penambahan personel, Pihaknya sudah mengantisipasi dan akan berkoordinasi bersama Polda yang dekat dengan Kalimantan Tengah yakni Polda Kalimantan Selatan untuk meminta bantuan personel.

1.500 ORANG PERSONIL POLDA KALTENG SIAP AMANKAN TAHAPAN PEMILU TAHUN 2024 MENDATANG 2

Ribuan personel tersebut, hingga saat ini terus diberikan pelatihan-pelatihan sebagai bekal para pasukan untuk menangani jika nantinya terjadi unjuk rasa berskala besar dan berpotensi adanya tindak pidana seperti adanya unjuk rasa anarkis pada pelaksanaan pemilu.

“Kalau untuk daerah rawan, saya rasa semua daerah rawan terjadinya unjuk rasa ya mas. Tetapi nanti kita menunggu update pemetaan dari satker yang bertugas,” ucapnya.

Untuk itu, lanjut Kombes Pol Erlan Munaji, pihaknya berkomitmen akan melaksanakan tugas pengamanan sesuai dengan prinsip Polri, yakni melayani dan mengayomi masyarakat.

“Sesuai dengan hal yang ditegaskan oleh Irwasum Polri, Komjen Pol H Ahmad Dofiri, anggota jangan melakukan kegiatan-kegiatan yang merugikan masyarakat,” tutupnya. (AJn)

BACA JUGA :  Melalui Media Spanduk Polsek Timpah Sosialisasi Cegah Ilegal Mining Kepada Warga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.