Rayakan HUT ke-79 RI, Kesbangpol Kota Palangka Raya dan Forum Bela Negara bagi Ribuan Bendera Merah Putih Kepada Pengguna Jalan Raya

oleh -
oleh
Rayakan HUT ke-79 RI, Kesbangpol Kota Palangka Raya dan Forum Bela Negara bagi Ribuan Bendera Merah Putih Kepada Pengguna Jalan Raya 1

Palangka Raya (Dayak News) – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Palangka Raya serta stakeholder terkait lainnya, optimal menyukseskan pencanangan gerakan pembagian bendera merah putih dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024.

Seperti yang terlihat pada Jumat (16/08/2024) pagi di bilangan Jalan RTA Milono Kota Palangka Raya, Badan Kesbangpol Kota Palangka Raya menggandeng Forum Bela Negara Palangka Raya, turun ke jalan untuk membagikan ribuan bendera merah putih kepada warga yang melintas.

“Pembagian bendera merah putih berukuran kecil yang bisa dipasang di kendaraan, baik roda dua maupun empat ini sebagai rasa bangga kota sebagai warga negara menyambut HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia,” kata H. Mahjuri, Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan dan karakter bangsa pada Badan Kesbangpol Kota Palangka Raya.

Disampaikan Mahjuri, pihaknya sengaja turun ke jalan untuk membagikan bendera merah putih kepada warga pengguna jalan raya, agar bisa ikut berpartisipasi memeriahkan HUT RI.

“Saya berharap, pembagian bendera merah putih ini bisa semakin membuat masyarakat semangat untuk memeriahkan HUT ke-79 RI,” harapnya.

Lebih lanjut, Pj Walikota Palangka Raya sendiri ungkap Mahjuri, telah meminta instansi dan stakeholder terkait serta semua kecamatan dan kelurahan yang ada di wilayah setempat, untuk menyukseskan program pemerintah pusat itu, yakni menyukseskan pencanangan gerakan pembagian bendera merah putih.

“Pencanangan gerakan pembagian bendera merah putih ini sebagai upaya memperkuat rasa nasionalisme, mewujudkan kecintaan terhadap negara. dan tentunya sebagai penghargaan kepada pendahulu dan para pejuang kemerderkaan,” ucapnya.

Turut hadir mengikuti kegiatan pembagian bendera merah putih antara lain Ketua FBN Palangka Raya, Mambang I Tubil dan jajaran Badan Kesbangpol Kota Palangka Raya. (PR/AJn)

BACA JUGA :  SAMBUT HUT KE-78 RI KESBANGPOL KOBAR BAGI-BAGI BENDERA MERAH PUTIH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.