Palangka Raya, Dayak News.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Pagelaran Seni Budaya di Bundaran Besar Palangka Raya, dalam rangka menyongsong satu tahun Pemilu 2019, Sabtu (21/4/2018).
“Pagelaran seni ini salah satu persiapan menyongsong satu tahun Pemilu 2019. Saat yang bersamaan, akan dilaksanakan Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden. Khusus pemilu legislatif akan dipilih 380 anggota DPRD Kabupaten/ Kota dan 45 anggota DPRD Propunsi” kata Ketua KPU Kalteng, Ahmad Syar’i.
Selain persiapan menyambut tahun politik 2019, Ahmad Syar’i, mengatakan pagelaran seni juga sebagai lambang sportifitas antar partai.
kegiatan ini menampilkan lomba parade berbagai karya seni budaya dan meneriakkan yel-yel sebanyak 4 durasi yang sudah ditentukan dari pihak panitia dari 14 partai di Kalteng sebagai tanda sportifitas peserta Pemilu 2019,” lanjutnya.
Adapun kegiatan tersebut secara resmi dibuka Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Keuangan dan Pembangunan, Yuas Elkol.
Sementara itu, usai tampilan karya budaya Ketua KPU Kota H. Harmain Ibrohim, M.Pdi mengatakan kegiatan ini dilaksanakan serentak secara nasional khususnya kota Palangka Raya yang bekerja sama dengan KPU Provinsi dan Kota.
” Dimana sebelumnya kita sudah melaksanakan giat cerdas cermat dan lomba tari tingkat SMA pada tanggal 18 April yang lalu,” ujarnya. (Dayak News /YRY).