Sukamara, 5/7/2020 (Dayak News). Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa Kodim 1014/Pangkalan bun Reguler ke 108 tahun 2020,hari ini,sabtu (04/07/2020) sudah memasuki hari ke lima,kegiatan yang di fokuskan di kabupaten Sukamara ini berjalan dengan lancar.
Hal ini bisa terlaksana atas kerja sama dengan instansi/institusi terkait beserta warga setempat,di antaranya adalah Yonif Raider 631/Antang=63 orang,Kompi C Yonzibur 6/SD=12 orang,Polres Sukamara =26 orang,Lanud Iskandar =15 orang,Pos AL Sukamara =2 orang dan dari masyarakat sebanyak 25 orang.
Dandim 1014/Pbun Letkol Inf Yudi Rianto Ratu melalui Pasi Ter nya Kapten Inf Mulyono mengatakan,kami sangat berterima kasih sekali dengan pihak-pihak yang telah membantu serta ikut berpartisipasi mengerjakan kegiatan TMMD ini
Dan kami juga berharap dengan adanya kegotong royongan serta kekompakan ini akan menjalin tali silaturahmi dengan masyarakat serta instansi/institusi terkait,ungkap Kapten Inf Mulyono. (PR/Den)