Kasongan,Dayak News.
Awal pertama kerja setelah libur panjang idul fitri 2018, untuk Pegawai Aparat Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Katingan disidak secara khusus oleh Pj.Bupati Drs.Suhaimi, M.Si.
Sidak dilakukan usai memimpin apel dilingkungan Setda. Beberapa SOPD dikagetkan oleh kehadiran orang pertama itu. Sidak juga dilakukan oleh Sekda Katingan,Niko Demus.
“Secara keseluruhan pegawai yang ada dilingkungan Setda Kabupaten Katingan ini semuanya hadir kecuali mereka yang sakit dan ada izin khusus,”demikian ungkap Drs. Suhaimi,M.Si disela-sela sidak Kamis (21/6/2018).
Drs.Suhaimi mengapresiasi pegawai di daerahnya yang tidak menambah libur, usai cuti bersama lebaran.
Karena dari hasil sidak dan informasi kepala SOPD, kehadiran pegawai di hari pertama kerja setelah libur lebaran ini alhamdulillah semuanya hadir, katanya.
Namun Suhaemi berharap, tidak hanya di hari pertama kerja saja PNS wajib turun kerja, namun juga dihari-hari berikutnya. Pegawai diingatkan untuk terus meningkatkan disiplin.
“ Hasil sidak hari ini akan dilaporkan kepada Gubernur Kalteng dan pemerintah pusat,”tegasnya.
Drs.Suhaemi,M.Si pertama kali melakukan sidak ke RSUD Mas Amsyar Kasongan, kemudian dilanjutkan ke BPBD, dan ke Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu dan diakhiri ke Dinas Lingkungan Hidup.
Sementara itu Sekda Nikodemus pertama kali melakukan sidak di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, kemudian berlanjut ke Dinas Pekerjaan Umum (DPU) sebelum kemudian ke Inspektorat.(Dayak News/PND/BBU).