Dengan SARENABAKOMAS, Satresnarkoba Polres Gumas Tuai Apresiasi Masyarakat

oleh -
Dengan SARENABAKOMAS, Satresnarkoba Polres Gumas Tuai Apresiasi Masyarakat 1

Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Gunung Mas – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gunung Mas dibawah pimpinan Iptu Budi Utomo, S.H., M.M., terus melakukan sejumlah pelayanan terbaiknya kepada semua kalangan masyarakat.

Tidak berlebihan bila kesatuan dengan motto kerja Bekerja beraksi Berinovasi lantas menuai apresiasai dari masyarakat atas kinerja yang dilakukannya.

Kali ini, Jum’at (25/02/2022) pagi, aparat kepolisian kembali menggelar program Satuan Reserse Narkoba Bagi Sembako Masyarakat (SARENABAKOMAS).

Dimana berlokasi di Kecamatan Kurun, mereka terlihat bahu – membahu guna membagikan Sembako gratis berupa beras dengan berat 5 Kg kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Bahkan dilokasi pelaksanaan kegiatan, petugas terlihat menghampiri sejumlah warga untuk memberikan semangat menjalani kehidupan dimasa pandemi yang diantara penerima bantuan adalah masyarakat yang sedang sakit menahun.

“Syukur Alhamdulillah kami ucapkan kepada Allah SWT, karena atas keberkannya, Satresnarkoba kembali menggelar SARENABAKOMAS,” ungkap Kasatresnarkoba mewakili Kapolres Gunung Mas, Polda Kalteng AKBP Irwansah, S.I.K.

“Sebagai informasi bagi rekan – rekan semua, aksi sosial yang diselenggarakan telah menyerahkan bantuan kepada 5 orang warga diantaranya Jumadi (45), Marite (59), Sulmiati (43) dan Duel (70) serta Indu Kono (80),” pungkasnya. (Krh38)

BACA JUGA :  Pastikan Stok Aman, Kapolres Kobar Cek Migor Dan Bapokting di Hypermat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.