GUGUS TUGAS COVID-19 BARSEL SAMPAIKAN KEGIATAN

oleh -
oleh
GUGUS TUGAS COVID-19 BARSEL SAMPAIKAN KEGIATAN 1

Buntok, 12/4/2020 (Dayak News).Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Barito Selatan (Barsel) mengelar Konferensi pers menyampaikan kegiatan yang telah dilaksanakan selama ini, serta perkembangan terkini penularan Corona atau covid-19 di daerah itu, di Aula Sekda Barsel, Minggu (12/04/2020)

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Barsel Eddy Raya Samsuri yang laporannya disampaikan Wakil Bupati dan juga wakil ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Barsel membeberkan secara kelembagaan pihaknya telah membentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

“Selain itu, juga dibuat Posko Siaga Darurat Bencana Non Alam Covid-19 dengan mengadakan 3 pos pantau pada pelabuhan pasar lama, bundaran Sababilah, dan Desa Kalahien,” katanya

Berkenaan dengan adanya orang dalam pemantauan (OPD) dan bertambahnya pasien dalam pengawasan (PDP) di Barsel, maka tanggal 23 Maret 2020, Bupati Barsel menetapkan status “siaga Darurat Bencana Non Alam penyebaran wabah penyakit akibat Covid-19” di Barsel.

Diantaranya telah melakukan upaya pencegahan yakni, promosi kesehatan dan sosialisasi pencegahan penyebaran COVID-19, penyemprotan disinfektan dan penyediaan sarana cuci tangan pakai sabun.

Sementara untuk penanganan, RSUD Jaraga Sasameh telah menyiapkan tiga ruangan isolasi untuk perawatan Pasien Dalam Pengawasan PDP dengan jumlah tempat tidur 11 bet.

“Selain melakukan pemeriksaankesehatandan penyelidikan epidemilogi sekaligus pemantauan ruitn terhadap orang beresiko terpapar virus corona,” katanya.

Masih dikatakan Aty Djoedir, bahwa tim telah melakukan pendataan dan menginventarisir buruh, pekerja, karyawan dan masyarakat kurang mampu terdampak COVID-19, melakukan pemantauanketersedian bahan pangan atau sembako di distributor besar, yang hasilnya ketahanan panganmasih aman.

“Kita juga menyampaikan informasi dan progres perkembangan COVID-19 baik status ODP, PDP, maupun positif melalui website Pemkab dan media social,” tandasnya. (Ren)

BACA JUGA :  Saat Patroli Rutin, Aiptu Yusnaidi Berikan Edukasi Larangan Karhutla Kepada Warga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.