Pasar Murah Diadakan di Desa, Anggota Dewan Wilayah Dapil IV Berikan Apresiasi

oleh -
oleh
Pasar Murah Diadakan di Desa, Anggota Dewan Wilayah Dapil IV Berikan Apresiasi 1
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara dari Fraksi PPP Nuriyanto, SE

Muara Teweh (Dayak News) – Pemerintah Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, mengadakan pasar murah melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagrin) di tiga desa di Kecamatan Teweh Baru pada Sabtu, 1 Juni 2024. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemkab Barito Utara dalam mengendalikan inflasi dan menjaga stabilitas harga bahan pokok.

Penjabat Bupati Barito Utara, Muhlis, menghadiri pasar murah yang digelar di Desa Sikui, Kecamatan Teweh Baru. Hadir pula Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Barito Utara Dewi Handayani, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Mochamad Ikhsan, Camat Teweh Baru Joni, kepala perangkat daerah lainnya, serta Kepala Desa Sikui.

“Pasar murah ini diharapkan dapat membantu warga masyarakat di daerah ini untuk memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau,” ujar Muhlis. Ia menjelaskan bahwa meski jumlah paket sembako yang disediakan tidak banyak, pasar murah ini mampu mengurangi beban warga setempat dalam membeli bahan pokok sehari-hari.

Pasar murah juga dilaksanakan di Desa Liang Naga dan Desa Liang Buah di Kecamatan Teweh Baru. Sebanyak 400 paket sembako murah dijual kepada warga Desa Sikui. Paket tersebut terdiri dari gula, beras, minyak goreng, mi instan, dan kebutuhan pokok lainnya yang dijual dengan harga Rp100.000 per paket, setelah disubsidi.

Kegiatan pasar murah ini dilanjutkan dengan dialog antara warga masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara serta penyerahan simbolis paket sembako murah kepada warga. Adul, seorang warga Desa Sikui, menyambut baik adanya pasar murah ini karena sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok rumah tangga.

“Kegiatan ini sangat membantu, terutama bagi kami yang berasal dari kalangan ekonomi bawah. Saya berharap kegiatan ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang,” kata Adul.

BACA JUGA :  Anggota DPRD Imbau Masyarakat Barito Utara Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada

Anggota DPRD dari Dapil IV yang meliputi Kecamatan Teweh Baru dan Teweh Selatan, Nuriyanto SE, sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan pasar murah ini. Menurutnya, pasar murah sangat membantu masyarakat dan dapat menjadi solusi untuk mengatasi tingginya harga barang sembako.

“Saya sangat mengapresiasi operasi pasar murah ini. Ini setidaknya menjadi solusi bagi masyarakat daerah tersebut dalam mengatasi kebutuhan pokok sehari-hari, terutama saat terjadi lonjakan harga di pasar akibat inflasi nilai tukar Rupiah,” kata Nuriyanto. (Ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.