Pangkalan Bun (Dayak News) – Legislator dari Partai Golkar yang merupakan Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), H. Rudi Imam Gunawan, menyatakan dukungannya terhadap program pemerintah daerah untuk menurunkan angka stunting dan menghapus kemiskinan. Menurutnya, kedua program ini harus diwujudkan dengan langkah nyata dan terukur.
Ia mengungkapkan bahwa DPRD Kobar menyambut baik pidato pengantar Penjabat Bupati Kobar, Budi Santosa Sudarmadi, terkait penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Tahun Anggaran 2025.
“Dalam Ranperda APBD 2025 yang diajukan oleh Pemerintah Daerah Kobar, salah satu dari sembilan program prioritas adalah penurunan angka stunting dan pengurangan kemiskinan. Kedua hal ini merupakan program nasional yang perlu kita dukung hingga terwujud sesuai harapan,” ujar Rudi Imam Gunawan.
Ia menjelaskan bahwa masalah stunting dan kemiskinan ekstrem saling berkaitan, sehingga penanganannya memerlukan pendekatan terintegrasi, bukan sekadar formalitas. Langkah-langkah strategis dan berkelanjutan sangat diperlukan untuk menyelesaikan persoalan ini demi tercapainya tujuan nasional.
“Kami berharap Pemerintah Daerah Kobar dapat lebih intensif dalam menangani stunting dan kemiskinan. Selain itu, diperlukan sinergi yang kuat dengan berbagai pemangku kepentingan. Jika masalah ini ditangani secara gotong royong dan berkelanjutan, target yang telah ditetapkan pasti dapat tercapai,” tegasnya.
DPRD Kobar menilai bahwa keberhasilan program-program ini akan sangat berpengaruh terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat. Oleh karena itu, kolaborasi antara pemerintah dan seluruh elemen masyarakat menjadi kunci utama dalam mendukung agenda prioritas tersebut. (Ist)