TERAS NARANG MINTA JEMAAT KRISTIANI PERLU KESIAPAN EKONOMI

oleh -
oleh
TERAS NARANG MINTA JEMAAT KRISTIANI PERLU KESIAPAN EKONOMI 1

Palangka Raya, 15/11/19 (Dayak News). Dr.Agustin Teras Narang,SH meminta kepada anggota jemaat kristeni yang ada di provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) sebagai daerah penyangga ibukota harus memiliki kesiapan, khususnya secara ekonomi.

Hal itu diungkapkannya dalam workshop penguatan ekonomi jemaat sebagai penyangga ibukota negara RI kerja sama Bimas Kristen, Kantor Kementerian Agama Kalteng dan Forum Umat Kristiani Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah (FUKRI KALTENG) di Palangka Raya, Jumat (15/11).

Kegiatan ini diikuti oleh utusan dari berbagai gereja. Pendeta sangat dituntut untuk memberikan motivasi kesiapan ekonomi kepada jemaatnya agar tidak tertinggal dan jadi penonton kehidupan ibukota.

Menurut Teras Narang, Gubernur dua periode yang kini menjadi senator utusan Kalteng mengatakan, Kalimantan Timur (Kaltim) sudah ditetapkan sebagai calon Ibukota Negara oleh Presiden Joko Widodo tanggal 26 Agustus 2019 lalu.

Tidak mudah proses pemindahan ibukota.Tapi itu urusan pemerintah yang telah menyusun agenda tahun 2020 persiapan, tahun 2021 – 2023 pembangunan fisik dan 2024 sudah resmi pindah.

Rencana pemindahan ibukota sudah jelas.Jangan kita berada di daerah penyangga terbuai tidak mempersiapkan diri dengan berbagai kesiapan, secara sosial, budaya maupun ekonimi supaya tidak kaget melihat kemajuan.Tapi jemaat kristiani harus bisa mewujudkan firman Tuhan untuk bisa menjadi penerang dan garam bagi umat lain.(BBU).

BACA JUGA :  PEDULI TUGAS WARTAWAN, GUBERNUR BERIKAN MASKER KE PWI KOBAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.