WAH KATINGAN BAKALAN BUKA WISATA DANAU DI TENGAH KOTA

oleh -
oleh
WAH KATINGAN BAKALAN BUKA WISATA DANAU DI TENGAH KOTA 1

Kasongan, (Dayak News) -Kabupaten Katingan bakalan membuka tempat wisata baru. Direncanakan kawasan Danau Darat yang terletak di sekitar Jalan Bukit Raya Kelurahan Kasongan Lama dijadikan obyek wisata baru.

Untuk menata kawasan itu, Pemerintah Kabupaten Katingan berencana mengadakan sayembara dengan mengundang Ikatan Arsitek Indonesia. Hal itu, dikemukakan Bupati Katingan, Sakariyas saat Rapat Pembahasan Rencana Penataan dan Pengembangan Kawasan Danau Darat yang terletak di Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Selasa (15/2).

“Sebelum memulai perencanaan, status kawasan harus jelas. Jangan sampai terjadi permasalahan dikemudian hari,” tandas Bupati.

Dalam rapat terungkap, kawasan tersebut awalnya menjadi milik Lembaga Ketahanan Masyarakat Desa sejak tahun 1985. Luasan wilayah ketika dulu cukup fantastis yakni 37 hektar. Seiring berjalan waktu, cakupan wilayah tersisa 17 hektar. Guna mencegah sesuatu yang tidak diinginkan, Pemerintah Kabupaten Katingan membuat bukti kepemilikan sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Katingan nomor 590/650 tahun 2021 tentang Penetapan Lokasi Danau Darat di Kelurahan Kasongan Lama.

“Letaknya yang berada di tengah Kota Kasongan jika dikelola dan ditata dengan baik dapat menjadi icon daerah. Tentunya kawasan danau darat itu akan menjadi obyek wisata baru yang mampu menambah pendapatan masyarakat juga mendongkrak Pendapatan Asli Daerah,” tutur Sakariyas.

Seandainya status kawasan jelas, Bupati akan menggelontarkan dana 150 juta. Dana sebesar itu diperuntukan hadiah sayembara dalam mendesain kawasan danau darat tersebut.

“Harapan saya, tokoh masyarakat dapat memberikan masukan terkait rencana tersebut, sehingga apa yang kita harapkan dapat tercapai,” pungkasnya.

Sekadar informasi, leading sektor dalam kegiatan adalah Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Katingan. Turut hadir dalam kegiatan, perwakilan DPUPERHUB, Bappelitbang, Kecamatan Katingan Hilir, Kelurahan Kasongan Lama dan beberapa OPD lain. (Dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.