Pangkalan Bun (Dayak News) – Polres Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka persiapan pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Rakor ini berlangsung pada Selasa (17/12/2024) siang di Aula Satya Haprabu Polres Kobar.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., Pj. Bupati Kobar, Forkopimda, sejumlah perwakilan dinas dan instansi terkait, serta para pejabat utama (PJU) Polres Kobar.
Dalam sambutannya, Kapolres Kobar menekankan pentingnya koordinasi lintas sektoral sebagai evaluasi dari pengamanan tahun sebelumnya. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan dalam mewujudkan pengamanan Natal dan Tahun Baru yang lebih baik dan kondusif.
“Polres Kobar berharap masukan dari berbagai pihak untuk mewujudkan pengamanan Natal dan Tahun Baru yang aman dan kondusif. Kolaborasi lintas sektoral sangat diperlukan,” ujar Kapolres.
Pj. Bupati Kobar turut menyampaikan komitmennya bersama Forkopimda untuk mendukung penuh pengamanan Nataru, sehingga situasi kamtibmas di Kabupaten Kobar tetap terjaga.
“Semoga situasi kamtibmas khususnya di Kabupaten Kobar tetap aman dan kondusif secara berkelanjutan,” tutur Pj. Bupati.
Rakor ini menjadi langkah awal dalam merumuskan strategi pengamanan yang komprehensif, guna memastikan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.(GST)