CORONA TAK TERINDIKASI DI PEMKAB MURA

oleh -
oleh
CORONA TAK TERINDIKASI DI PEMKAB MURA 1

Puruk Cahu, 29/1/20 (Dayak News). Virus corona kini telah menghantui Dunia. Menyikapi penyebaran virus penyakit mematikan itu, setiap wilayah melakukan langkah antisipasi, meski belum ada indikasi.

Langkah itu pula dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya ( Mura), Kalimantan Tengah (Kalteng).

Melalui Dinas Kesehatan Mura memastikan, sejauh ini belum ada indikasi penderita virus corona di Kabupaten yang berbatasan langsung dengan Ibu Kota Negara (IKN) RI.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Mura, Suria Siri menjawab pertanyaan wartawan di kota Puruk Cahu, Rabu (29/1) mengatakan, meski tidak ada indikasi, tapi langkah antisipasi terkait dengan kasus itu sudah dilakukan.

“Sejauh ini tidak ada indikasi masuknya virus corona di Mura, karena setiap adanya pendatang sudah dilakukan pengawasan secara ketat baik itu di Palangka Raya maupun daerah lainnya”,kata Kadinkes Mura.

Terkait itu, Dinkes Mura tetap mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspadai namun tidak berlebihan terkait virus corona tersebut.

Dia juga menjelaskan, Warga Negara Asing (WNA) khususnya dari China yang ada di Mura dipastikan sudah berada lama sebelum virus corona mewabah.

“Seluruh WNA di Mura, kita pastikan memang sudah berada di sini sebelum adanya kasus virus corona. Sementara WNA yang baru tidak ada,” ucapnya.(Pr/BKK/BBU).

BACA JUGA :  DI DEPAN MAKO, KAPOLSEK PERMATA INTAN BERIKAN EDUKASI CUCI TANGAN KEPADA MASYARAKAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.