GANGGU KEHENINGAN WARGA, 7 PENDEKAR MABUK DIANGKUT KE POLRESTA

oleh -
oleh
GANGGU KEHENINGAN WARGA, 7 PENDEKAR MABUK DIANGKUT KE POLRESTA 1

Palangka Raya, 12/6/2020 (Dayak News). Ada- ada saja kelakuan 7 pemuda dibilangan jalan kenari Palangka Raya ini, disaat pemerintah sedang gencar-gencarnya mensosialisasikan Physical Distancing atau jaga jarak aman agar terhindar virus corona mereka malah asik nongkrong bergerombol dalam satu rumah.

Bukan hanya asik nongkrong bergerombol, 7 pemuda yang berinisial MK (20), J (24), ME (27), H (23), S (27), JL (25) dan A (20) juga ditemukan dalam kondisi mabuk berat setelah pesta minuman keras jenis anggur putih, Jumat dinihari (12/6/2020).

Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polresta Palangka Raya, AIPTU Yudi Wahyudi yang mendatangi lokasi menjelaskan, masyarakat yang bermukim disekitaran Jalan Kenari I merasa terganggu karena hingga dinihari dari salah satu rumah terdengar suara musik yang begitu nyaring dan membuat warga sekitar menjadi bising.

“Atas dasar aduan masyarakat makanya kita langsung respon, dan saat kita tiba bersama anggota Patmor Sabhara Backbone dan piket Turjawali Bundaran Besar menemukan 7 orang ini dalam kondisi mabuk,” ungkap Yudi Wahyudi mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, ke 7 orang pemuda yang merupakan satu komplek dibilangan Jalan Kenari ini langsung dibawa ke Mapolresta Palangka Raya untuk dilakukan pembinaan dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (AJN/BBU).

BACA JUGA :  DINKES KALTENG SIAPKAN 3 RUMAH SAKIT RUJUKAN SUSPECT CORONA VIRUS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.