JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI

oleh -
JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 13

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 14
Palangka Raya (Dayak News) – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya menggelar Bazar Ramadan berupa sembako murah bertempat di halaman Paviliun Presisi RS. Bhayangkara Jalan H. Ikap No. 03, Kota Palangka Raya, Senin (25/4/22) sore.

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 15Kegiatan bazar tersebut akan diadakan selama tiga hari mulai tanggal 25 sampai dengan 27 April 2022 dengan harga jual sembako di bawah harga pasar.

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 16
Karumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa dilaksanakannya bazar ini untuk memberikan solusi bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan menjelang lebaran, dikarenakan beberapa komoditi bahan pokok di pasar telah mengalami kenaikan.

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 17
“Diselenggarakannya bazar tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri dalam membantu masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah,” katanya.

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 18
Lebih lanjut, dr. Anton menambahkan, pihaknya akan memberikan diskon sebesar 50% kepada masyarakat, apabila memiliki kartu berobat Rumkit Bhayangkara Palangka Raya.

JELANG LEBARAN, RUMKIT BHAYANGKARA PALANGKA RAYA GELAR BAZAR MURAH SELAMA 3 HARI 19
“Diskon 50% bagi masyarakat yang memiliki kartu berobat Rumah Sakit, dan juga tambahan bonus apabila dapat menunjukan Aplikasi SIAP ONLINE V2 RS. Bhayangkara Palangka Raya pada smartphone masing-masing,” tutur Karumkit.

Diakhir kesempatan, dr. Anton juga berharap semoga program ini menjadi program yang berkesinambungan, tujuannya untuk membantu masyarakat untuk mendapatkan bahan bahan pokok yang lebih murah.

“Semoga perogram ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin bagi masyrakat,” tutupnya.(hr/sam/Sut)

BACA JUGA :  HImbauan kepada warga yang agar mau tertib saat menunggu panggilan untuk divaksin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.