PEMBUKAAN GERAKAN NASIONAL AKSI BERGIZI PROVINSI KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2022

oleh -
oleh
PEMBUKAAN GERAKAN NASIONAL AKSI BERGIZI PROVINSI KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2022 1
Pembukaan Gerakan Nasional Aksi Bergizi Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022.

Palangka Raya (Dayak News) – Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan gizi anak adalah melalui Gerakan Nasional Aksi Bergizi yang di laksanakan serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Kalimantan Tengah yang terlaksana di halaman Kantor Dinkes Prov. Kalteng, (26/10/2022).

Kepala Dinas Kesehatan Prov Kalteng, Suyuti Syamsul menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai literasi untuk pelajar putri terkhususnya tentang tablet tambah darah dan pentingnya sarapan pagi.

“Meningkatkan literasi masyarakat terkhususnya pelajar putri, tentang pentingnya tablet tambah darah kemudian juga dalam rangka sosialisasi pentingnya sarapan pagi karena data kita kurang lebih 40% tidak sarapan pagi padahal itu sangat penting sabagai energi untuk belajar,” ucap Suyuti.

Suyuti mengatakan bahwa tablet tambah darah atau zat besi menjadi keperluan remaja putri sebagai pengganti zat besi selama remaja putri melalui masa haid.

“Sementara tablet tambah darah atau zat besi memang di perlukan remaja putri karena remaja putri karena mereka mengalami haid, setiap haid zat besi akan keluar dari tubuh maka kemudian kita memberikan tablet untuk menggantikan zat besi yang hilang, paling tidak kadarnya adalah Hb ada di 12 %,” jelas Suyuti.

Tambahnya, melalui sosialisasi ini remaja putri yang kelak akan menjadi calon ibu dapat memahami dampak buruk kurangnya Hb yaitu berpotensi menyebabkan kasus stunting pada anak.

“Mengingat mereka dalah calon ibu di masa mendatang, hamil jika Hb rendah maka anak berpotensi stunting jagi kami akan mencoba meningkatkan pemahamam sosialiasasi betapa pentingnya sarapan dan tablet, kegiatan ini dilaksanakan serentak seluruh Kallteng dan juga nasional,” pungkas Suyuti. (Jef)

BACA JUGA :  Didampingi Tokoh Besar Kalteng, Rojikinnor - Vina Panduwinata Yakin Menang pada Pilwakot Tahun 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.