Pimpin Apel Bhabinkamtibmas. Kapolda Kalteng: Bhabinkamtibmas Merupakan Ujung Tombak Polri Ditengah Masyarakat

oleh -
oleh
Pimpin Apel Bhabinkamtibmas. Kapolda Kalteng: Bhabinkamtibmas Merupakan Ujung Tombak Polri Ditengah Masyarakat 3

Palangka Raya (Dayak News) – Dalam upaya menjaga stabilitas dan keamanan di tingkat desa dan kelurahan di Kalimantan Tengah, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto memimpin apel Bhabinkamtibmas yang digelar di Aula Graha Bhayangkara Polda Kalteng, Rabu (22/11/2023)

Dalam kesempatan tersebut, Irjen Pol Djoko Poerwanto menjelaskan bahwa tujuan dari apel ini adalah untuk mendorong keterlibatan aktif para Bhabinkamtibmas dalam melaporkan kegiatan masyarakat di desa dan kelurahan tempat tugas mereka.

Pimpin Apel Bhabinkamtibmas. Kapolda Kalteng: Bhabinkamtibmas Merupakan Ujung Tombak Polri Ditengah Masyarakat 4

Sebagai Ujung Tombak Polri Ke masyarakat, Bhabinkamtibmas dituntut untuk selalu melaksanakan pelaporan yang berjenjang ke Kapolsek dan Kapolres, diharapkan dapat terwujudnya pemantauan yang efektif terhadap kegiatan masyarakat dan sebagai upaya deteksi dini gangguan Kamtibmas yang akan terjadi di Wilayah Binaan Bhabinkamtibmas, apalagi saat ini menjelang Pesta Demokrasi 5 tahunan atau Pemilihan umum.

“Dengan mengetahui perkembangan kegiatan masyarakat di tingkat desa dan kelurahan, kami berharap dapat mewujudkan pemilu yang aman dan damai di Kalimantan Tengah,” ujar Irjen Pol Djoko Poerwanto.

Dijabarkan Kapolda Kalteng, Bahwa Peningkatan kewaspadaan dan pemantauan aktif dari Bhabinkamtibmas diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam menciptakan lingkungan yang kondusif menjelang pemilihan umum di daerah tersebut.

“Dengan semangat kerja sama antara instansi kepolisian dan masyarakat, diharapkan Kalimantan Tengah dapat menyelenggarakan pemilu secara aman dan damai, memperkuat kepercayaan publik, serta menjaga kedamaian di seluruh wilayah,” Pungkasnya. (AJn)

BACA JUGA :  Imbauan kepada warga agar hati hati bahaya Copet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.