Patroli Satsamapta Polres Lamandau Sampaikan Pesan Kamtibmas Di Pasar Nanga Bulik

oleh -
Patroli Satsamapta Polres Lamandau Sampaikan Pesan Kamtibmas Di Pasar Nanga Bulik 1

Lamandau– Patroli rutin dilakukan oleh Satsamapta Polres Lamandau, Polda Kalteng untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayahnya, terutama pada kawasan yang ramai aktivitas masyarakat.

Salah satunya ketika menyambangi Pasar Induk Kota Nanga Bulik, Lamandau, Kalimantan Tengah, yang dilakukan oleh Kanit Patroli Aiptu Norhaidir dan para personelnya, Rabu (15/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut Kanit Patroli memantau situasi kamtibmas dan kerawanan akan tindak kriminalitas yang berpotensi terjadi di kawasan pasar tersebut serta memberikan imbauan kepada masyarakat baik yang membeli maupun yang berdagang.

“Cegah peluang para pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya, seperti dengan meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian, terutama bagi yang membawa barang-barang berharga dan perhiasan,” imbaunya.

Hal tersebut diungkapkannya mengingat tingkat kriminalitas pada kawasan pasar terbilang rawan akan aksi para pelaku pencurian dan penjambretan, ditambah lagi apabila masyarakat lengah dan tidak waspada saat berada di tengah keramaian.

“Jangan ragu untuk meminta pertolongan saat merasa terancam akan tindakan kriminalitas, serta segera laporkan kepada Kantor Kepolisian terdekat apabila menyaksikan maupun menjadi korban para pelaku kejahatan,” pungkas Aiptu Haidir. (hms)

BACA JUGA :  Polsek Lamandau berikan sosialisasi bahaya covid 19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.