Polres Seruyan Gelar Apel Kesiapan: Perketat Pengamanan di Perkebunan Mentaya Estate PT. AKPL”

oleh -
Polres Seruyan Gelar Apel Kesiapan: Perketat Pengamanan di Perkebunan Mentaya Estate PT. AKPL” 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perkebunan, Polres Seruyan menggelar apel kesiapan pengamanan di areal Mentaya Estate PT. Agro Karya Prima Lestari (AKPL) , Kamis (10/04/2025) pukul 08.00 WIB.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Perintah Kapolres Seruyan dan dipimpin langsung oleh Padal PAM, AKP Miftah Khoiri Muti, S.Sos., bertempat di emplasement Mentaya Estate, Kecamatan Seruyan Tengah.

Apel diikuti oleh 28 personel dari total 40 yang direncanakan hadir. Dalam arahannya, AKP Miftah menekankan pentingnya pelaksanaan tugas secara profesional dengan mengedepankan pendekatan persuasif dalam menangani potensi gangguan keamanan, khususnya pencurian buah kelapa sawit (TBS). Ia juga mengingatkan agar setiap personel menjaga kekompakan, kesehatan, dan keselamatan diri selama bertugas.

Kegiatan pengamanan akan difokuskan pada patroli rutin, penjagaan di Pos 32, Pos 19, dan Pos Oho, serta koordinasi intensif dengan pihak perusahaan untuk mengidentifikasi daerah rawan pencurian. Selain itu, dilakukan pula pengecekan kendaraan bersama Satlantas Polres Seruyan. Diharapkan, melalui kegiatan ini, situasi kamtibmas di wilayah perkebunan PT. AKPL tetap aman dan kondusif. (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  SAT INTELKAM POLRES SERUYAN MONITORING SITUASI POLITIK DI KABUPATEN SERUYAN MENJELANG PEMILU 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.