Pulang Pisau,6/7/2020 (Dayak News). Bupati Pulang Pisau, H Edy Pratowo memimpin Rapat Terbatas dengan FKPD dan OPD terkait dalam rangka persiapan rencana kunjungan Presiden Joko Widodo, di Ruang Rapat Bupati, Senin, 6 Juli 2020.
Bupati mengatakan, menindaklanjuti surat dari Sekda Provinsi Kalimantan Tengah, terkait rencana kunjungan kerja Presiden RI ke Pulang Pisau dan Kapuas, daerah diminta untuk mempersiapkan kesiapan daerahnya masing-masing.
“Memang jadwal kunjungan Presiden RI ini terus berkembang, bahkan Dinas Kesehatan sudah diminta untuk melakukan rapid test di Desa Belanti Siam dan Gadabung lokasi kunjungan Presiden RI, ” kata H Edy Pratowo
Kemudian, sambung dia, dari Dinas Kominfo juga didapatkan informasi Presiden RI akan melakukan video Confrence dengan Bupati dan walikota se Kalteng, pada Hari Kamis tanggal 9 Juli 2020 mendatang.
” Yang pasti kita masih menunggu hasil vicon Protokol Keprisidenan dengan Sekda dan SOPD terkait, ” katanya
Menurutnya, jika pihaknya telah melakukan berbagai persiapan, salah satunya menyiapkan lokasi, aternatif melewati jalur udara dan darat, bahkan menyiapkan sarana dan prasarana lainnya guna mensukseskan Kungker Presiden RI tersebut. “Kita masih menunggu jadwalnya, sehingga bisa lebih memantapkan persiapan tersebut.(Bobbe)