Pulang Pisau, 25/3/19(Dayak News). Sebanyak 26 pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Pulang Pisau Periode 2018-2023 dikukuhkan, Senin (25/3/19).
Pengukuhan berlangsung di Aula Dinkes kabupaten setempat, dihadiri unsur Forkopimda dan sejumlah Kepala SOPD lingkup Pemkab Pulang Pisau.
Pada kesempatan itu, Bupati Edy Pratowo mengajak kepada seluruh komponen masyarakat, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau untuk menggunakan produk industri kecil dan menengah dari hasil karya masyarakat daerah itu sendiri.
Menurut Bupati hasil produksi kerajinan dari Pulang Pisau tidak kalah bagusnya dengan daerah lainnya. “Jadi, kita harapkan manfaatkan hasil kerajinan daerah kita,” ujarnya.
Bupati mengimbau, perlu kerjasama dan sinergitas Dekranasda dengan dinas atau instansi terkait. Sehingga, upaya meningkatkan hasil kerajinan daerah dapat diraih dengan mudah.
“Sangat penting kesamaan pandangan tentang pentingnya koordinasi dan kebersamaan dalam menghadapi tantangan pasar yang semakin komplek,” kata Edy Pratowo.
Dengan dikukuhkannya kepengurusan baru Dekrasnada Kabupaten Pulang Pisau ini, pihaknya optimis ke depannya produk-produk kerajinan daerah Pulang Pisau makin berkembang dan lebih dikenal lagi.
“Saya yakin, hasil produk kerajinan kita akan berkembang dengan pesa dan ini perlu kerjasama yang baik dengan dinas atau instansi terkait, selain dalam menjalankan program Dekrasnada,” terangnya.(Dayak News/Bobbe/BBU).
Pada kesempatan itu, Bupati Edy Pratowo mengajak kepada seluruh komponen masyarakat, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau untuk menggunakan produk industri kecil dan menengah dari hasil karya masyarakat daerah itu sendiri.
Menurut Bupati hasil produksi kerajinan dari Pulang Pisau tidak kalah bagusnya dengan daerah lainnya. “Jadi, kita harapkan manfaatkan hasil kerajinan daerah kita,” ujarnya.
Bupati mengimbau, perlu kerjasama dan sinergitas Dekranasda dengan dinas atau instansi terkait. Sehingga, upaya meningkatkan hasil kerajinan daerah dapat diraih dengan mudah.
“Sangat penting kesamaan pandangan tentang pentingnya koordinasi dan kebersamaan dalam menghadapi tantangan pasar yang semakin komplek,” kata Edy Pratowo.
Dengan dikukuhkannya kepengurusan baru Dekrasnada Kabupaten Pulang Pisau ini, pihaknya optimis ke depannya produk-produk kerajinan daerah Pulang Pisau makin berkembang dan lebih dikenal lagi.
“Saya yakin, hasil produk kerajinan kita akan berkembang dengan pesa dan ini perlu kerjasama yang baik dengan dinas atau instansi terkait, selain dalam menjalankan program Dekrasnada,” terangnya.(Dayak News/Bobbe/BBU).