PEMBANGUNAN POS TERPADU BABINSA DAN BABINKANTIBMAS TERUS BERJALAN

oleh -
oleh
PEMBANGUNAN POS TERPADU BABINSA DAN BABINKANTIBMAS TERUS BERJALAN 1

Sukamara, 3/7/2020 (Dayak News). Kodim 1014 Pangkalan Bun dalam kegiatan TNI Menunggal Membangun Desa, yang melaksanakan pembangunan Pos Terpadu Babinsa dan Babinkantibmas dengan ukuran panjang 16 m dan lebar 6 m.

Adapun lokasi pembuatan Pos Terpadu Babinsa dan Babinkantibmas ini berada di Desa Natai Kondang Kecamatan Permata Kecubung Kabupaten Sukamara Kalimantan Tengah. Pada hari Kamis, 02/07/2020 aktivitas pembangunan terus berjalan.

Dalam hal ini Dandim 1014 Pangkalan Bun Letkol Inf Yudi Rianto Ratu melalui Pasi intel Kapten Inf Mulyono mengatakan bahwa, kegiatan pembangunan pembuatan Pos Terpadu, untuk mempermudah  tugas  Babinsa dan Babinkamtibmas, dalam menjalankan tugasnya. Bersama masyarakat agar terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut, katanya.

” Harapannya dalam pelaksanaan pembangun Pos Terpadu Babinsa dan Babinkantibmas  yang saat ini pada tahapan pembangun oleh Satgas Personel TMMD bisa berjalan lancar tanpa kendala, tutur Mulyono. (PR/Den)

BACA JUGA :  TINGKATKAN PATROLI MALAM SECARA RUTIN, POLSEK PANTAI LUNCI ANTISIPASI GANGGUAN KAMTIBMAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.