Bhabinkamtibmas Desa Panarung Sosialisasi Aplikasi Dumas Presisi

oleh -

Tribaratnews.kalteng.polri.go.id – Polsek Basarang, Polres Kapuas, Polda Kalimantan tengah, untuk meningkatkan pengawasan dan kinerja Polri Bhabinkamtibmas sosialisasi aplikasi Dumas Presisi kepada warga di Desa Panarung Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah, Senin (30/5/2022).

Untuk bisa menggunakan layanan aplikasi Dumas Presisi ini, masyarakat bisa mengunduh melalui Playstore dan Appstore.

Kapolsek Basarang AKP JUHRI MUHAMAD, membenarkan Polri kini memiliki Aplikasi Dumas Presisi yang sudah diresmikan Kapolri.

Dengan layanan Aplikasi ini dapat dimanfaatkan masyarakat secara luas sebagai wujud penanganan pengaduan dan transparansi Polri dalam membentuk sistem pengawasan oleh masyarakat dengan cepat, mudah dan terukur.

“Apabila ada kekurangan dan kejanggalan dalam pelayanan atau kinerja Polri maka masyarakat yang merasa dirugikan dengan tindakan dan perbuatan tersebut dapat melaporkan ke Dumas Presisi terintegritas”. ujar Kapolsek.

Ditambahkanya, agar aplikasi Dumas Presisi ini semakin dikenal dan bisa maksimal dimanfaatkan masyarakat khusunya di Kecamatan Basarang, maka sosialisasi gencar dilakukan.

“Sosialisasi sudah berjalan melalui peran Bhabinkamtibmas, dimana setiap sambang ke desa juga disertai dengan mensosialisasikan aplikasi Dumas Presisi ini” Tutupnya. (W25)

BACA JUGA :  Minggu Pagi, Satlantas Polres Kobar Laksanakan Sosialisasi TSM Di Taman Kota

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.