Cegah PMK, Polsek Kapuas Timur Polres Kapuas Beri Himbauan Kepada Peternak Sapi

oleh -

Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Personel Polsek Kapuas Timur Polres Kapuas Jajaran Polda Kalteng melaksanakan himbauan kepada pemilik Sapi yang melintas jalur darat menggunakan mobil agar selalu menjaga kesehatan hewan ternaknya dalam mencegah PMK.

Kegiatan ini juga sekaligus melalukan Pengecekan dan antisipasi terhadap hewan ternak Sapi terkait adanya Virus Penyakit Hewan atau Penyakit Mulut Kaki (PMK).

Dalam kegiatan ini dipimpin langsung Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno, S.H., M.M. yang dilaksanakan oleh Kanit Binmas Ardo. F dan Bhabinkamtibmas Bripka Eka Bani. K melaksanakan Pengecekan Sapi yang melewati Pos Timbangan, Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, Selasa (17/05/2022) sore.

Di dampingi oleh pihak Perhubungan yang berjaga Pos Timbangan, Petugas mengajak masyarakat yang mempunyai ternaknya agar bekerja sama dan melaporkan ke Pihak Dinas Peternakan setempat, bila mana ternaknya terjadi terdapat sesuatu penyakit.

“Atau bisa juga melapor kepada petugas puskesmas dan Bhabinkamtibmas setempat agar sesegera mungkin di datangkan Team Kesehatan Hewan agar mendapatkan penanganan pertama,” kata Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno, S.H., M.M.

Selain itu kata Kapolsek, petugas juga memberikan edukasi kepada peternak hewan Sapi dalam melakukan pencegahan penyakit pada hewan ternak sapi.

Kapolsek juga menyebutkan dari hasil pengecekan hewan ternak Sapi yang melewati Pos Timbangan hari ini sebanyak 3 ekor dalam keadaan sehat.

“Kepada pemilik ternak Sapi juga dihimbau agar Selalu menerapkan Protokol Kesehatan 5M, untuk juga tetap menjaga kebersihan kandang Sapi dan memberikan obat obatan pada ternak bilamana terjadi sakit apapun,” pesan Kapolsek.(AF22).

BACA JUGA :  Wujutkan Bartim Zero Kenalpot Brong, Satlantas Polres Brtim Terus Lakukan Penertiban

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.