Polres Kotawaringin Barat – Kapolres Kotawaringin Barat Jajaran Polda Kalteng AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. disela-sela kegiatan setelah memimpin upacara pembukaan Latja Siswa Magang dari SPN Palangkaraya, melakukan diskusi dengan Perwira Pendamping siswa.
Bertempat di lapangan apel Polres Kobar, Bapak Kapolres AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. melakukan diskusi dengan Perwira Pendamping siswa Latja dari SPN Palangkaraya Ipda Edi Hariyanto, S.H. tentang teknis pelaksanaan Latja Siswa. Bapak Kapolres memerintahkan kepada perwira pendamping dari SPN Palangkaraya agar betul-betul mengawasi siswanya disamping ada Mentor dari Polres Kobar yang juga ikut mengawasinya, agar dalam pelaksanaan magang para siswa dapat menyerap pelajaran yang diberikan oleh para mentor. Kamis (2/6/2022) Pagi
AKBP Bayu Wicaksono, S.H,. S.I.K., M.Si. melalui Kabag SDM Polres Kotawaringin Barat Kompol Hendry, S.E. menegaskan bahwa kegiatan magang para siswa dari SPN Palangkaraya ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung bagaimana praktek kerja lapangan sebagai Anggota Polri, sehingga nantinya setelah selesai pendidikan dan dilantik, para siswa dapat langsung melaksanakan tugas sebagai personil Polri.
”Dalam kegiatan magang ini di harapkan para siswa dapat lebih memiliki ketrampilan dalam bidang ilmu kepolisian,” pungkasnya. (Hen’s79)