Polres Kapuas – Telah dilaksanakan Pengecekan Harga dan Ketersediaan Minyak Goreng baik Curah maupun Kemasan di Kab.Kapuas oleh Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono, S.I.K bersama Tim Satgas Pangan Polres Kapuas Polda Kalteng. Senin (28/3/2022) sore.
Pelaksanaan pengecekan dilaksanakan di UD. Samudra Minyak Pemilik Jalan Seroja Kel. Selat Tengah Kec. Selat Kab.Kapuas Prov. Kalteng, dan Toko Wardi Jalan Anggrek Kel. Selat Tengah Kec. Selat Kab.Kapuas Prov. Kalteng
Adapun hasil pengecekan minyak goreng di Toko Samudra Minyak (toko haji ulah) di Seroja Kec. selat Kab. Kapuas, untuk ketersediaan minyak goreng merek Alif 1 liter 1020 pcs harga Rp 23.750,- / 1 liter, minyak goreng merek Sania 2 liter 1320 pcs harga Rp 47.500,- / 2 liter, minyak goreng merek Fortune 2 liter 1260 pcs harga Rp 47.500,- / 2 liter, dan minyak goreng merek Valensia 900 ml 36 pcs harga Rp 22.500,- / 900ml.
Dan hasil pengecekan minyak goreng di Toko Wardi (toko haji hasbullah) Jl Anggrek Kec. Selat Kab. Kapuas, untuk ketersediaan minyak goreng merek Fortune 2 liter 150 pcs harga Rp 47.500,- / 2 liter, minyak goreng merek Fortune 1 liter 600 pcs harga Rp 24.200,- / 1 liter, dan minyak goreng merek M&M 1 liter 1572 pcs harga Rp 23.000,- / 1 liter.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Kapuas mengatakan, “Pengecekan hari ini dilakukan dalam rangka menindak lanjuti perintah Kapolda Kalteng, saya bersama Satgas Pangan Polres Kapuas melakukan pengecekan ketersedian minyak goreng yang kemarin diinformasikan sempat berkurang pasokannya. Bila langka, saya nyatakan tidak ada di wilayah Kapuas,” ungkap Kapolres.
“Jadi hanya ada sedikit kekurangan pasokan kemarin. Untuk hasil pengecekan yang kami lakukan saat ini di Toko Samudra Minyak dan Toko Wardi kita dapati bahwa ketersediaan minyak goreng sangat cukup dan bahkan berlebih. Dan kami pastikan menjelang Ramadhan ini pasokan minyak goreng untuk Wilayah Kab. Kapuas dan sekitarnya mencukupi kebutuhan masyarakat,” tambah Kapolres.
AKBP Qori juga menambahkan, Untuk harga memang ada mengalami sedikit kenaikan dari sebelumnya namun demikian tidak terlalu signifikan.
“Untuk minyak goreng curah di Kab.Kapuas sampai sekarang tidak ada ketersediaan pasokan. Tapi, untuk minyak goreng jenis kemasan di Kab.Kapuas ketersediaan pasokannya cukup dan memang masyarakat Kab.Kapuas lebih menggemari minyak goreng jenis kemasan karena lebih rapi dan tidak kesulitan dalam mengemasnya lagi,” tutupnya. (Or)