Kapolres Kapuas Hadiri Khitanan Massal yang Digelar Polsek Kapuas Murung Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 76

oleh -
Kapolres Kapuas Hadiri Khitanan Massal yang Digelar Polsek Kapuas Murung Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 76 1

Polres Kapuas – Bertempat di Mako Polsek Kapuas Murung telah dilaksanakan Bhakti Kesehatan Polsek Kapuas Murung dalam rangka hari Bhayangkara Ke 76 Tahun 2022. Rabu (15/6/2022) pagi.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono, S.I.K didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cab. Kapuas beserta PJU Polres Kapuas, Kapolsek Kapuas Murung didampingi Muspika Kec. Kapuas Murung menghadiri kegiatan Sunatan Massal yang dilaksanakan di Mako Polsek Kapuas Murung bekerjasama dengan Puskesmas Palingkau adapun jumlah peserta yang mengikuti sunatan masal sebanyak 25 anak.

Kapolres Kapuas menyambut baik kegiatan khitanan massal yang dilaksanakan Polsek Kapuas Murung. Dimana ditengah pandemi Covid-19, Polsek Kapuas Murung masih bisa membantu masyarakat melalui khitanan massal.

“Ini kegiatan yang positif ditengah pandemi Covid-19 dan kami sangat menyambut baik,” ujar AKBP Qori.

Saat pelaksanaan Khitan Massal Kapolres Kapuas hadir untuk memberikan Semangat kepada anak-anak yang akan di Khitan.

“Dalam Kondisi Pandemi Covid-19 ini, Polsek Kapuas Murung melaksanakan kegiatan sunatan massal ini untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19, bagi anaknya yang sudah melaksanakan sunatan gratis kami (Polri) juga memberikan berupa bingkisan terhadap anak yang telah selesai khitan ini merupakan bentuk kepedulian Kepolisian menyikapi situasi saat ini,” Ungkap Kapolres.

AKBP Qori berharap mudah-mudahan bakti sosial khitanan massal bisa memberikan manfaat yang baik kepada peserta khitan. (Or)

BACA JUGA :  Aipda Hamsan Lakukan Pengecekan Pasokan Minyak Goreng Pada Sebuah Toko Di Desa Riam Durian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.