Polres Kobar – Pada hari ini Kamis (16/06/2022) Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) jajaran Polda Kalteng AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. berkoordinasi dengan Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXIII (63) Lemhanas Republik Indonesia terkait pengawalan kendaraan.
Perlu diketahui jadwal kegiatan Pasis Lemhanas hari ini adalah mengunjungi Peternakan yang ada di PT. Sawit Sumber Mas Sarana (SSMS) yang berlokasi di Desa Sulung Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kobar.
Untuk menuju ke lokasi Peternakan tentunya menggunakan Kendaraan yang pada pelaksanaannya pastinya kendaraan akan rombongan dan beriring-iringan saat di jalan raya, sehingga di depan rombongan iring-iringan membutuhkan kendaraan untuk pengawalan.
Untuk meminimalisir kesalahan saat kegiatan pengawalan, Kapolres terlebih dahulu berkoordinasi tentang sususan rombongan kendaraan yang akan berjalan menuju lokasi Peternakan.
“Jarak tempuh menuju lokasi yang memakan waktu kurang lebih 2 Jam dan jalur yang dilewati juga bukan hanya jalan Aspal saja, namun juga jalan tanah, untuk itu kami sebelum berangkat mesti mengkoordinasikan tentang langkah yang tepat supaya perjalanan berjalan dengan aman, tertib dan lancar” tutur Kapolres.(msz)