
Kapolsek Kapuas Kuala Polres Kapuas Polda Kalteng IPDA PARMONO Beserta Anggota Dalam Rangka Memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2022, Mengikuti Upacara Peringatan Secara Virtual di Polsek Kapuas Kuala. Rabu (01/06/2022) Pukul 06.45 Wib.
Kapolsek Kapuas Kuala IPDA PARMONO Menyampaikan Bahwa Tanggal 1 Juni 2022 diperingati Sebagai Hari Kelahiran Pancasila dimana Hari Tersebut ditetapkan Sebagai Hari Libur Nasional Oleh Pemerintah Yang Tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016, Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun ini diPusatkan di Kota Ende Provinsi Nusa Tenggara Timur dan dipimpin langsung Oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo.
“Dalam amanatnya, Presiden RI H. Joko Widodo mengajak seluruh anak-anak bangsa untuk bersama-sama membumikan Pancasila dan Mengaktualisasikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupañ bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta mengajak Seluruh Pemimpin Bangsa terutama Pejabat Pemerintahan, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, Pengajar/Pendidik, Pemimpin Partai Politik, Pemimpin tokoh ormas dan pemimpin lainnya untuk menjadi Teladan, menjadi Contoh dalam Aktualisasi Nilai-nilai Pancasila “, Tutup Kapolsek Kapuas Kuala.