SIGNIFIKAN MENINGKAT PENGGUNAAN WEBSITE GUMAS

oleh -
oleh

Kuala Kurun,Dayak News.

Website resmi milik Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) gunungmaskab.go.id semakin hari semakin menunjukan peningkatannya secara signifikan.

Website gunungmaskab.go.id hingga saat ini terus berjalan dengan baik, sejak dikuncurkan akhir Maret lalu.Hingga hari ini pengunjung website gunungmaskab.go.id terus meningkat dari hari ke hari, karena berbagai informasi/publikasi dari masing-masing OPD gencar dilakukan di website ini sehingga pengunjungnya semakin banyak, kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Gumas, Dihel kepada awak media, Selasa (9/10/18).

Dikatakan Dihel, website ini juga sebagai sarana kita memberikan informasi pembangunan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gumas.

Demikian juga untuk masing-masing instansi ada 31 OPD sudah memiliki website dan terkoneksi antara satu dengan lainya. Untuk admin dan operatornya sudah dilatih guna input data dan menyajikan informasi, sehingga setiap informasi dari OPD tersebut akan masuk dalam website gunungmaskab.go.id, dan mudah diakses oleh masyarakat.

Termasuk 11 Kecamatan juga sudah disediakan websitenya, rencananya Kamis atau Jumat ini akan dilatih admin dan operator untuk website kecamatan. Ini dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang berbasis E-Government (Pemerintahan berbasis elektronik) yang akuntabel dan transparan.

“Pemerintahan yang berbasis E-Government ini kedepannya diharapkan menjadi cikal bakal menjadikan Kabupaten Gunung Mas menjadi ‘Smart City’,” tutur Dihel.(Dayak News/AI/BBU).