Srikandi Polres Bartim, Hadir Di Tengah Masyarakat Sosialisasikan Prokes

oleh -

Barito Timur – Demi Menjaga kesehatan masyarakat di masa Pandemi, Srikandi Polres Barito Timur, Polda Kalteng, tiada hentinya menyambangi masyakarat agar ingat untuk vaksin dan menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari paparan Covid-19.

Srikandi Polres Bartim, Hadir Di Tengah Masyarakat Sosialisasikan Prokes 1

Kali ini, Srikandi Polwan Polres Barito Timur (Bartim) menyambangi masyarakat yang melintas di Jalan Nansarunai, Tamiang layang, Kec. Dusun Timur, Kab. Barito Timur, Prov. Kalteng pada, Kamis (10/3/2022) pagi.

Selain memberikan imbauan vaksinasi dan protokol kesehatan Srikandi Polwan Polres Barito Timur juga membagikan masker gratis kepada masyarakat yang berada di lokasi, dan juga memberikan motivasi agar masyarakat tidak takut untuk di vaksin.

Terlihat di lokasi juga dilakukan pengecekan menggunakan aplikasi Peduli Lindungi sehingga terlihat masyarakat yang belum melaksanakan vaksin dosis 1 maupun dosis 2 dan booster.

Kepala Kepolisian Resor Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Pict., melalui Kasihumas Polres Bartim AKP Suhadak, menambahkan agar masyarakat terhindar dari penyebaran covid-19 apa lagi dengan varian baru yakni omicron Srikandi Polwan Polres Barito Timur akan berperan aktif untuk masyarakat, pungkas Suhadak. (gun/sam)

BACA JUGA :  Pantau Giat Vaksinasi, Satlantas Polres Bartim Imbau Para Peserta Terapkan Prokes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.