Tingkatkan Capaian Vaksinasi, Polres Bartim Kembali Gelar Gerai Vaksin Presisi

oleh -

Polres Barito Timur – Untuk meningkatkan capaian vaksinasi, Kepolisian Resor Barito Timur (Polres Bartim), jajaran Polda Kalteng, kembali gelar gerai vaksin presisi untuk anak, remaja, maupun lansia, pada Rabu (9/3/2022) pagi, di desa Telang Baru, Kec. Paju Epat, Kab. Bartim, Prov. Kalteng.

Tingkatkan Capaian Vaksinasi, Polres Bartim Kembali Gelar Gerai Vaksin Presisi 1

Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Pict., melalui Kasidokes Polres Bartim dr. Uliza Nur Aini, mengatakan, klinik pratama Polres Bartim kembali menggelar gerai vaksin presisi untuk anak, remaja serta lansia, guna meningkatkan pencapaian target vaksinasi khususnya di wilayah Kab. Barito Timur, Prop. Kalimantan Tengah,” ungkap Ibu dokter.

“Dan apabila ada masyarakat yang sudah divaksin dosis 1 dan 2 vaksin primer sudah lengkap, minimal 6 (enam) bulan sebelumnya, maka kami juga melayani untuk vaksin dosis 3 (booster)”, tambahnya.

Kepala seksi kesehatan Polres Bartim dr. Uliza Nur Aini juga menyampaikan “Kami selaku tim vaksinator Seksi Kesehatan Klinik Pratama Polres Bartim akan terus menggelar gerai vaksin presisi untuk mempercepat terbentuknya herd immunity dimasyarakat, hari ini total 171 orang yang menerima suntikan vaksin Covid-19,” pungkas ibu dokter. (gun/sam)

BACA JUGA :  Polsek Basasarang Laksanakan Sosialisasi Vaksin Kepada Warga Basarang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.