Tingkatkan Kemampuan Jurnalistik, Humas Polda Kalteng Asistensi ke Polres Kotim

oleh -
Tingkatkan Kemampuan Jurnalistik, Humas Polda Kalteng Asistensi ke Polres Kotim 1

Palangka Raya – Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Kalteng melakukan asistensi ke Polres Kotim, Rabu (15/6/2022) pagi.

Kegiatan yang bertempat di Aula Tunggal Panaluan, Mapolres setempat tersebut, dibuka oleh Kasubbid PID (Pengelola Informasi dan Dokumentasi) Bidhumas Polda Kalteng AKBP Ronny William Manusiwa, S.I.K. didampingi Wakapolres Kotim Kompol Yudha Setiawan, S.H., S.I.K., Paur Anev Subbid PID Ipda H. Shamsudin, M.H. dan diikuti personel Satker Polres Kotim dan Polsek jajarannya pengemban fungsi PID.

Dalam kesempatan tersebut, Kasubbid PID mengatakan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan pembekalan dan meningkatkan kemampuan di bidang kehumasan khususnya terkait jurnalistik.

“Kami berharap dengan dilaksanakan asistensi ini personel pengemban fungsi PID di Polres Kotim dapat lebih profesional dalam pengelolaan dan penyajian berita-berita kepolisian,” ungkapnya.

Sementara itu, Ipda Shamsudin atau biasa dipanggil Cak Sam selaku pemateri mengatakan, asistensi yang diberikan tersebut terkait penulisan berita kegiatan kepolisian dan fotografi.

“Ada beberapa materi yang saya berikan diantaranya penulisan berita dan tekhnik pengambilan foto yang baik dan benar,” urainya.

Dia berharap, pelatihan ini dapat memberikan pemahaman dan menambah ilmu pengetahuan bagi personel Polri yang bertugas di fungsi kehumasan. Sehingga dapat mewujudkan sosok Polri yang Presisi.(aji/sam)

BACA JUGA :  Aipda Bambang Melaksanakan Pengamanan Ziarah Di TMP Indrapura Jl. Iskandar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.