Wujudkan Kamtibmas Kondusif, Satbinmas Polres Kapuas Beri Pembinaan dan Penyuluhan di Desa Anjir Palambang

oleh -

Polres Kapuas – Kasat Binmas Polres Kapuas jajaran Polda Kalteng, Iptu Jimin yang diwakili oleh Kaur Bin Opsnal (KBO) Satbinmas Polres Kapuas, Ipda Mashudi Pratikno bersama Kanit Bintibsos Satbinmas Polres Kapuas Ipda Kusbintoro, memberikan pembinaan dan penyuluhan di Aula Kantor Desa Anjir Palambang Kec. Pulau Petak Kab. Kapuas, Kalteng, Kamis (4/11/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Anjir Palambang Aipda Arbain, Anggota Satbinmas Polres Kapuas, Kepala Desa Anjir Palambang H. Iderus, S.Pd., anggota BPD dan warga Desa Anjir Palambang.

Disampaikan oleh Ipda Mashudi, pembinaan dan penyuluhan kali ini yaitu tentang pemberdayaan semua elemen masyarakat untuk berperan aktif mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Dalam kegiatan tersebut Ipda Mashudi memberikan arahan kepada masyarakat yang hadir, tentang peran aktif masyarakat dalam membantu tugas aparat Kepolisian menciptakan situasi lingkungan sekitar yang kondusif.

“Jadi kami berharap ada kedekatan emosional yang baik antara Polri dan masyarakat, juga jadi harapan kami bagaimana kita bersama sama menjaga situasi kemanan dan ketertiban ditengah masyarakat, agar kita semua bermasyarakat rukun, damai dan aman. Keamanan sendiri umumnya kondusif namun kita semua harus senantiasa harus waspada di setiap keadaan. Jangan kita lengah dengan perasaan aman seperti biasanya, agar kita terhindar dari tindak kejahatan dan kita dapat bersama sama menjaga situasi kondusif di lingkungan tempat tinggal kita,” terang Mashudi.

Dalam kesempatan tersebut, Ipda Kusbintoro juga menyampaikan kepada masyarakat untuk bersama-sama melawan penyebaran covid-19.

“Dalam melaksanakan aktifitas di luar rumah, kita harus selalu mematuhi protokol kesehatan, apabila beraktifitas diluar rumah tentunya jangan lupa mencuci tangan menggunakan masker serta menjaga jarak dengan warga yang lain,” jelas Kusbintoro.

“Besar harapan kami melalui pertemuan ini jadi awal yang baik dan dimudahkan dalam pertemuan berikutnya, tetap melaksanakan protokol kesehatan agar kita tidak termasuk orang yang ditularkan atau menularkan covid-19, serta situasi keamanan lingkungan dapat kita pelihara dengan baik secara bersama sama Polri dan Masyarakat,” tutup Ipda Mashudi kemudian. (ver)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.