POLRES BARSEL BERSAMA KODIM 1012 BUNTOK, BPBD DAN PT. IMT, PDAM TIRTA BARITO MELAKUKAN PENYEMPROTAN CEGAH COVID-19

oleh -
oleh
POLRES BARSEL BERSAMA KODIM 1012 BUNTOK, BPBD DAN PT. IMT, PDAM TIRTA BARITO MELAKUKAN PENYEMPROTAN CEGAH COVID-19 1

Buntok, 16/4/2020 (DayakNews). Kepolisian Resor (Polres) Barito Selatan (Barsel) bersama Kodim 1012 Buntok, Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Barito Selatan (Barsel), PT. IMT sub kontraktor PT. Mutu, serta dengan PDAM Tirta Barito Buntok, melakukan penyemprotan secara masif, yaitu cairan Desinfektan di wilayah Barsel dan sekitarnya untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, bertepatan di Makopolres Barsel lama, Jl. Tugu No. 14 Buntok, Kamis (16/04/2020), malam, Sekitar Pukul 20.00 WIB.

“Kita melakukan penyemprotan cairan Desinfektan diseluruh wilayah kota Buntok dan sekitarnya, untuk mencegah lajunya penyebaran virus Covid 19, “Kata Kapolres Barsel AKBP Devy Firmansyah, SIK, kepada awak media.

Masih dikatakan Devy Firmansyah, penyemprotan cairan Desinfektan dilakukan seluruh kota Buntok, nanti masih dilakukan evaluasi, apabila ada tempat-tempat umum belum terkena penyemprotan akan dilakukan penyemprotan kembali.

“Tujuan dilakukan penyemprotan cairan Desinfektan diwilayah Buntok, untuk mencegah lajunya penyebaran virus Covid-19, “tandas Kapolres Barsel.

POLRES BARSEL BERSAMA KODIM 1012 BUNTOK, BPBD DAN PT. IMT, PDAM TIRTA BARITO MELAKUKAN PENYEMPROTAN CEGAH COVID-19 2

Dijelaskan penyemprotan dilakukan di tempat-tempat ibadah, dijalan umum, dan beberapa titik di tempat fasilitas umum yang lainnya, sebelum melakukan penyemprotan cairan Desinfektan, pihak Polres Barsel sudah melakukan imbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan beraktifitas supaya penyemprotan dilakukan dengan maksimal.

“Personil yang diterjunkan sekitar 200 personil dari Polres Barsel dan personil Kodim 1012 Buntok, “jelasnya.

Ditempat terpisah Dandim 1012 Buntok Letkol INF Tuwandi mengatakan kegiatan penyemprotan sudah dilakukan dua kali pada siang, karena masih ada masyarakat yang berjualan, dan penyemprotan dinilai kurang maksimal, dan penyemprotan saat ini dilakukan dimalam hari agar secara maksimal tersemprot semua dan dirasakan sangat efektif.

“Penyemprotan cairan Desinfektan dilakukan pada malam hari sangat efektif karena banyak warga yang tidak melakukan aktifitas dan penyemprotan bisa secara maksimal di tempat-tempat umum dan tempat ibadah, “pungkasnya. (Ren/BBU).

BACA JUGA :  DEWAN HARAPKAN INSTANSI TERKAIT AWASI KEGIATAN PERUSAHAAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.