POLRES BARSEL LAKSANAKAN MANTAB BRATA TALABANG 2020

oleh -
oleh
POLRES BARSEL LAKSANAKAN MANTAB BRATA TALABANG 2020 1

Buntok,6/7/2020 (DayakNews). Kepolisian Resor (Polres) Barito Selatan (Barsel) melaksanakan Simulasi Sistem Pengamanan (Sispam) kota yang bertema Mantab Brata Talabang 2020 Gabungan dalam pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama Polres Se-Das Barito serta Kodim 1012 Buntok, dan Sat Pol PP Barsel.

“Kita melaksanakan simulasi Sispam gabungan beserta Polres Se-Das Barito yaitu Polres Bartim, Barut, Mura dan Sat Brimob Polda Kalteng, Kodim 1012 Buntok serta Satpol PP Barsel, Dinkes Barsel dalam pelaksanaan Pilgub Kalteng 2020,”kata Kapolres Barsel AKBP Devy Firmansyah, SIK kepada awak media, Senin (6/7/2020).

Dijelaskan menyampaikan bahwa tujuan dari simulasi untuk meningkatkan senergitas baik antara instansi Polri maupun dengan pihak luar instansi, terutama guna menghadapi Pilkada.

“Pelatihan ini bertujuan untuk memupuk soliditas dan sinergitas, baik didalam maupun dengan instansi di luar Polri. Serta untuk menyamakan persepsi, meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan personel serta Sarpras dalam tugas pengamanan kedepannya, “jelas.

Masih dikatakan Devy Firmansyah, Pilkada tahun ini merupakan pemilu yang memiliki kompleksitas kerawanan dan karakteristik yang khas. Sebab, untuk pertama kalinya dilaksanakan di tengah adanya masalah pandemi, yakni wabah Covid-19 yang melanda dunia, nasional dan khususnya wilayah Kalteng.

“Tapi hal itu tidak boleh menjadi penghalang pelaksanaan tugas kita kedepan. Untuk mewujudkan hal itu, tentu membutuhkan persiapan dan rencana yang sangat matang, “tandas Kapolres Barsel.

Dalam kegiatan yang dilatih oleh tim pelatih dari Direktorat Samapta Polda Kalteng selaku pembina fungsi kewilayahan tersebut, seluruh personel akan mengikuti semua pelatihan tahapan pelaksanaan pengamanan Pilkada, baik itu yang bersifat Preemtif, Preventif maupun Represif.

“Perkuat soliditas dan sinergitas dalam tugas dan laksanakan pelatihan Sispam dalam kota berdasarakan rayonisasi wayah tahun 2020, dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada 2020 ini dengan sebaik-baiknya, untuk memaksimalkan pelaksanaan tugas di lapangan, “pungkasnya. (Ren/Den)

BACA JUGA :  Pj Bupati Barsel Raih penghargaan di Tingkat Nasional Melalui SAKIP Dan RB Award 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.