Kuala Kapuas,23/10/2020 (Dayak News). Kalangan Dewan berharap Kegiatan Lomba Mancing Kodim 1011/KLK Kapuas diharapkan dapat menjalin persatuan dan kesatuan
Lomba mancing masih dalam rankaian HUT TNI ke- 75 berlangsung diarea kolam Kodim 1011.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menjalin persatuan dan kesatuan, serta diharapkan dapat menghilangkan rasa jenuh selama ini sering dirumah, karena pendemi covid-19, “kata Anggota DPRD Kapuas Agus Gerung Sabtu (23/10).
Lomba mancing, diikuti sejumlah wartawan, anggota Kodim 1011 sendiri, jajaran Kepolisian Polres Kapuas, Kejaksaan, Pengadilan serta sejumlah undangan.
Memancing, kebiasaan dapat menghilangkan rasa jenuh, karena selama. ini kita juga mungkin disibukan dengan pekerjaan.”tambah Agus Gerung anggota DPRD Kapuas
Sementara itu Dandim 1011 KLK /Kapuas Letkol Inf Ary Bayu Saputro menjelaskan, ” Lomba mancing ke 75 mengundang jajaran Kepolisian, dan Wartawan Kapuas diharapkan dapat terjalinnya senegi yang baik, dalam rangka menjaga damainya Pelkada Gubernur Kalimantan Tengah 9 Desember 2020 nanti
Dua Kabupaten Wilayah Kodim 1011, Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau, diharapkan tidak adanya ganguan yang berarti pada pilkada nanti, karena itu, berharap kepolisian dan media bisa membuat sejuk setuasi dan kondisi, “tandas Ary Bayu. (ROB)