Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas Lakukan Konsultasi dan Koordinasi ke DPRD Provinsi Kalimantan Selatan

oleh -
oleh
Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas Lakukan Konsultasi dan Koordinasi ke DPRD Provinsi Kalimantan Selatan 1

Kuala Kapuas (Dayak News)  – Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas melaksanakan kegiatan konsultasi dan koordinasi ke DPRD Provinsi Kalimantan Selatan terkait pentingnya kemitraan antara Alat Kelengkapan Dewan (AKD)/Komisi dengan pihak eksekutif dalam penyusunan peraturan daerah. Delegasi yang dipimpin oleh Lawin, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas, disambut oleh Khuswadi Rohman, SH, Kepala Sub Bagian Kajian Perundang-Undangan Sekretariat DPRD Provinsi Kalimantan Selatan. Kamis (11/7/2024).

Dalam pertemuan tersebut, Lawin menekankan beberapa poin penting mengenai hubungan antara lembaga eksekutif dan legislatif. Menurutnya, meskipun kedua lembaga ini memiliki tugas yang berbeda dalam pemerintahan, mereka perlu menjalin hubungan yang baik sebagai mitra kerja dalam mengawal pembangunan daerah.

“Lembaga eksekutif dan legislatif memiliki peran yang berbeda, namun kemitraan yang kuat sangat penting untuk memastikan pembangunan daerah berjalan dengan baik,” ujar Lawin. “Tentu, ada kalanya dinamika terjadi dalam hubungan kemitraan, terutama saat pembahasan antara Alat Kelengkapan Dewan (AKD)/Komisi dengan mitra kerja terkait. Hal ini wajar terjadi dalam proses mencapai suatu kesepakatan, khususnya dalam hal pembangunan.”

Kegiatan konsultasi dan koordinasi ini diharapkan dapat memperkuat hubungan kemitraan antara eksekutif dan legislatif di Kabupaten Kapuas, serta meningkatkan efektivitas dalam penyusunan peraturan daerah yang mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Khuswadi Rohman, yang menerima delegasi Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas, menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar hubungan baik antara DPRD Kabupaten Kapuas dan DPRD Provinsi Kalimantan Selatan terus terjalin dengan erat. Ia juga menekankan pentingnya saling berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam proses legislasi untuk mencapai tujuan bersama. (Rob/Ist)

BACA JUGA :  DPRD KABUPATEN KAPUAS INGIN TERMINAL BANAMA DIFUNGSIKAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.