Kuala Kurun,2/10/19 (Dayak News). Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya S Monong sangat mendukung program genre setempat.
Hal itu diungkapkan Bupati Gumas Jaya S Monong saat menerima Forum Genre Gumas di Kuala Kurun, Selasa (1/10/19.
Forum Genre Gumas didampingi pembina Genre Demo A Purba yang datang langsung menghadap Bupati Gumas bersama Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DISDALDUKB) Kabupaten Gumas Isaskar, Plt. Sekretaris Sylvia dan Kasi. Bina Ketahanan Keluarga Balita, Remaja dan Lansia Novi Anggraini.
Pengurus Forum Generasi Berencana Kabupaten Gumas diberi nama “GenMasaDepan” yang berarti generasi remaja yang membawa dampak positif bagi remaja khususnya remaja di Kabupaten Gumas.
Visi Forum Generasi Berencana “GenMasaDepan” Kabupaten Gumas adalah menjadi Remaja Gumas yang berencana, berkarakter dan berkualitas, untuk mewujudkan visi tersebut, maka disusunlah Misi forum Genre sebagai berikut :
Pertama, peningkatan karakter remaja melalui pendekatan delapan fungsi keluarga , TRIAD KRR, life skill dan Pendewasaan Usia Perkawinan (PUP).
Kedua, peningkatan kualitas remaja melalui pelatihan dan pengembangan leadership dan ajang kreatifitas remaja.
Ketiga, pemanfaatan informasi dan teknologi (IT) untuk membangun jejaring Forum Genre berencana diseluruh Desa/Kelurahan yang ada di Kabupaten Gumas.
Empat, menciptakan wadah pengembang potensi diri bagi remaja putus sekolah.
Pengurus Forum Generasi Berencana Kabupaten Gumas menambahkan rencana kerja kegiatan yang akan mereka laksanakan seperti kegiatan peningkatan sarana dan prasarana kerja Forum Genre “GenMasaDepan” Kabupaten Gumas, Sosialisai Program Generasi Berencana, pelatihan Leadership, pelatihan pendidik sebaya dan konselor sebaya, seminar pemanfaatan informasi dan teknologi positif remaja, ajang kreatifitas remaja, seminar “Aku Bisa” dan Genre masuk desa.
Bupati Gumas Jaya S Monong sangat setuju dengan program Generasi Berencana “GenMasaDepan” Kabupaten Gumas dan menyambut baik serta mendukung program kerja Forum Genre tersebut dalam waktu dekat Forum Generasi Berencana “GenMasaDepan” akan mengadakan sosialisasi ke 6 kecamatan yaitu, Manuhing, Manuhing Raya, Kurun, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu dan Miri Manasa serta dilanjutkan dengan kaji banding dan ajang kreaktivitas remaja. (Dayak News/AI/BBU).