KONI GUNUNG MAS PEDULI

oleh -
oleh
KONI GUNUNG MAS PEDULI 1

Kuala Kurun, 6/5/2020 (Dayak News). Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Gunung Mas (Gumas), memberikan bantuan Sembako kepada atlet, pelatih, dan wasit untuk meringankan beban ekonomi akibat terdampak pandemi COVID-19.

“Selain bantuan sembako kami juga memberikan masker untuk 100 orang atlet, pelatih, dan wasit yang ada di Kabupaten Gunung Mas,” kata Ketua Umum KONI Gunung Mas Febrianto Octafanus, S.Hut, Rabu (6/5/2020).

Dia menjelaskan bantuan sembako yang dibagikan tersebut terdiri dari beras hibrida, gula pasir,minyak goreng, indomie dan bahan kebutuhan pokok lainnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, pemberian bantuan tersebut selain untuk meringankan beban ekonomi atlet, pelatih dan wasit juga sesuai dengan saran dan imbauan dari Pemerintah Kabupaten Gumas terhadap KONI untuk terlibat dalam bantuan sosial kemasyarakatan.

KONI GUNUNG MAS PEDULI 2

“Kami menyadari kondisi saat ini banyak yang terdampak langsung, termasuk pelaku olahraga, mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan dan bisa dimanfaatkan,” katanya.

Meskipun saat ini bantuan hanya diperuntukkan kepada 100 orang atlet, pelatih dan wasit, tapi dia berharap pihaknya kedepan bisa memberikan kepada banyak pelaku olahraga lainnnya.

Terkait dengan aktivitas olah raga di Gumas dalam masa pandemi covid-19 ini dihentikan sementara dan menginstruksikan masing-masing cabor melakukan pola latihan kepada atlet secara mandiri dan tetap memperhatikan protokol kesehatan. ungakap pria yang akrab di panggil Wanda.(ES/BBU).

BACA JUGA :  KENAL PAMIT KABAG REN DAN KASAT LANTAS, KAPOLRES IMBAU PEJABAT BARU TINGKATKAN PRESTASI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.