Kuala Kurun, 12/01/2021 (Dayak News) – Kepedulian Polsek Kahut, Polres Gunung Mas (Gumas) jajaran Polda Kalteng terhadap warganya yang kurang mampu di tengah bencana pandemi Covid-19, melalui Bhabinkamtibmas melakukan aksi bakti sosial dengan mengunjungi warga yang kurang mampu dengan memberikan bantuan paket sembako berisikan beras, mie instan, gula dan minyak goreng.
Dalam kunjungannya, Aipda Widodo mendatangi warga yang mendapat bantuan sembako kepada masyarakat di Desa Batu Tangkoi, Kec. Kahut, Gumas, Kalteng, Selasa (12/1/2021) pagi.
Kapolres Gumas AKBP Rudi Asriman, S.I.K., melalui Kapolsek Kahut Iptu Waryoto, S.H., M.M., mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Kahut terhadap warganya yang mengalami kesusahan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.
“Kami berharap dengan kunjungan kami ini selain dapat membantu warga juga dapat mempererat tali silahturahmi Polri khususnya Polsek Kahut dengan masyarakat,” pungkasnya.(pr/sol)