Pulang Pisau, 13/8/2020 (Dayak News). Hidup berdampingan dengan virus corona, tidak punya cara lebih baik dari meningkatkan disiplin mentaati protokol kesehatan sesuai imbauan pemerintah.
Sebab itu, dalam rangka operasi penanggulangan covid-19, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) melalui Bagian Operasi Penanggulangan Protokol dan Edukasi Covid-19 mendatangi sejumlah bank yang ada di dalam Kota Pulpis, Rabu (12 /8/2020).
Setiap pengunjung maupun pelayan diberikan pengawasan dan penertiban tegas dalam pelaksanaan protokol kesehatan.
Ketua Harian Satgas Penangangan Covid-19 Kabupaten Pulpis, Salahudin melalui Juru Bicara Satgas, Moh Insyafi mengatakan, dalam operasi pengawasan protokol kesehatan tersebut, pihaknya menurunkan 12 personel, dari TNI 3 orang, Polri 2 orang, Satpol PP 2 orang, BPBD 2 orang dan Dinas Kesehatan 3 orang.
“Dalam operasi tersebut tim satgas juga memberikan edukasi dan imbauan protokol kesehatan kepada sejumlah masyarakat pengunjung bank dan juga pihak manajemen bank,” ujarnya.
Pada kegiatan itu masyarakat pengunjung bank diingatkan untuk memakai masker, rajin mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, menjaga jarak setidaknya 1 meter dari orang lain, dan bila kurang sehat agar di rumah saja, kecuali membutuhkan pertolongan medis yang mendesak.
Satgas Covid-19 Pulang Pisau juga mengimbau manajemen bank untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam pelayanan perbankan. “Di antaranya agar menyediakan tempat cuci tangan dan sabun, hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh, pengaturan jarak pada tempat duduk antrian nasabah, dan menjaga sirkulasi udara dalam ruangan,” katanya. (Pr/Bobbe/BBU).