PEREHABAN SEGMEN 1 LANTAI JEMBATAN SEI KATINGAN RAMPUNG

oleh -
oleh
PEREHABAN SEGMEN 1 LANTAI JEMBATAN SEI KATINGAN RAMPUNG 1
Proses perehaban retak lantai segmen 1 Jembatan Sei Katingan rampung dikerjakan tadi malam.

Kasongan, (Dayak News) – Proses perehaban retak lantai segmen 1 Jembatan Sei Katingan rampung dikerjakan tadi malam. Hingga kini Balai Jalan Nasional Provinsi Kalimantan Tengah menunggu hasil uji laboratorium terhadap cor beton lantai jembatan. Hal itu dikemukakan, Kepala Satuan Kerja PJN Wilayah I Balai Jalan Nasional melalui Pejabat Pembuat Komitmen, Tirta Jaya kepada dayaknews.com, Kamis (30/3 2023).

Menurut dia, bilamana hasil uji cor beton tritoar/median menunjukan mutu 100 persen, maka lajur itu siap dibuka. Bahkan bisa dilewati truk bermuatan tanpa ada pembatasan tonase dengan catatan sumbu dibawah 3 meter.

PEREHABAN SEGMEN 1 LANTAI JEMBATAN SEI KATINGAN RAMPUNG 2

“Kemungkinan lusa jalur sebelah kiri akan kita buka,” tandasnya.

Disampaikannya, jika lajur kiri yang telah direhab sudah bisa fungsional, pihaknya akan melanjutkan perehaban pada segmen 2. Lalu lintas akan tetap menggunakan satu lajur dengan sistem buka tutup.

PEREHABAN SEGMEN 1 LANTAI JEMBATAN SEI KATINGAN RAMPUNG 3

“Kita bersyukur segmen satu sudah selesai tadi malam. Mudah-mudahan untuk segmen dua pengecoran akan dilaksanakan pada tanggal 7 April 2023,” pungkasnya.

Untuk diketahui, pengeroposan lantai Jembatan Sei Katingan terjadi pada dua segmen. Kejadian tersebut sejak Januari 2023 dan ditangani sementara dengan penutupan plat baja. (Dan)

BACA JUGA :  DIPIMPIN BASARNAS PALANGKA RAYA, OPERASI SAR DIKATINGAN MEMBUAHKAN HASIL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.