DEKLARASI PASANGAN YAKAN JILID II DIHADIRI RIBUAN MASSA

oleh -
oleh
DEKLARASI PASANGAN YAKAN JILID II DIHADIRI RIBUAN MASSA 1

KUTAI BARAT, 4/9/2020 ( DAYAK NEWS ). Hari ini resmi pasangan petahana melaksanakan deklarasi koalisi partai pengusung serta pendukung, sahabat dan srikandi YAKAN jilid II. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekretariat Sahabat YAKAN, Jalan Naras Gunaaq Kelurahan Simpang Raya Barong Tongkok, Kutai Barat (Kubar).

Rangkaian acara ini adalah bagian dari kegiatan pasangan petahana yang kembali maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kubar periode 2020 – 2024.

Acara yang sangat luar biasa ini dihadiri 9 pimpinan partai politik yang tergabung didalam koalisi partai pengusung dan 1 partai pendukung pasangan petahana ini. Nampak juga sejumlah tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda dan ribuan relawan serta simpatisan YAKAN jilid II.

Di dalam acara deklarasi hari ini, Ketua Tim Koalisi Partai yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Kubar, Ridwai SH membacakan naskah deklarasi dukungan bagi pasangan YAKAN yang akan kembali maju dalam kontestasi pemilihan Kepala Daerah tahun 2020. Selanjutnya dilakukan penanda tanganan naskah deklarasi oleh seluruh pimpinan partai politik yang berkoalisi.

DEKLARASI PASANGAN YAKAN JILID II DIHADIRI RIBUAN MASSA 2

“Kami dari koalisi partai politik dengan ini mendeklarasikan FX Yapan SH dengan Ediyanto Arkan, SE sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat pada Pemilu Kepala Daerah yang akan diselenggarakan pada tanggal 9 Desember 2020,” ucap Ketua Tim Koalisi Partai, Ridwai SH dalam membacakan deklarasinya.

Selanjutnya dilakukan pengesahan dan pelantikan Tim Kampanye, Sahabat dan Srikandi YAKAN oleh Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat periode 2020 – 2024, FX Yapan SH dan Ediyanto Arkan SE.

Sementara itu dalam sambutan nya, Ridwai SH mengatakan, “kita harus satu tekad dalam perjuangan untuk memenangkan pasangan YAKAN untuk periode yang kedua kalinya”.

“Diatas kertas pasangan YAKAN memang didukung 9 partai pengusung dan 1 partai pendukung. Namun kita jangan sampai lengah dengan ini semua. Sebaliknya kita harus bekerja keras dan rapatkan barisan, satukan hati serta bergandengan tangan untuk memenangkan pasangan YAKAN sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kubar periode 2020 – 2021,” pungkas Ridwai SH

Untuk diketahui, setelah deklarasi dilaksanakan, pasangan petahana beserta Tim Koalisi partai serta seluruh simpatisan dan ribuan simpatisan YAKAN langsung melakukan konvoi menuju KPUD Kubar untuk mendaftarkan pasangan petahana ini sebagai peserta Pemilukada tahun 2020 (JHY/BBU).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.